Monday, August 7, 2017

Kumpulan Situs Pembuat Infografis Gratis


Lama gak nge-blog kali ini saya mau share tentang kumpulan situs pembuat infografis secara gratis untuk temen-temen yang suka melengkapi kebutuhan konten blognya dengan infografis. Saya sendiri memang tidak begitu membutuhkan infografis untuk blog saya, tetapi biasanya saya gunakan untuk kebutuhan lain diluar blog. Manfaat dari menggunakan infografis sebagai sarana pemberitahuan suatu informasi sendiri sangat bagus dan lebih mudah untuk dipahami, serta tidak membosankan karena adanya penggabungan antara tipografi dengan desain grafis. Fungsinya sendiri, infografis ini sebagai informasi visual yang lebih rinci dan tidak bertele-tele serta tidak banyak kata-kata yang digunakan untuk membuat orang memahami apa yang disampaikan oleh pemberi informasi. Contohnya seperti pada artikel saya yang membahas terkait produk ASUS, saya menggunakan inforgrafis yang simple agar mudah dipahami sehingga orang tau apa saja sih keunggulan dari produk tersebut. Nah, langsung saja ini dia kumpulan situs pembuat infografis secara gratis untuk temen-temen pembaca semua...


Canva

Free Infographic Maker Sites

Mendengar namanya sepertinya sudah tak asing lagi ditelinga dan dimata para blogger. Pasalnya, banyak blogger-blogger dalam dan luar negeri menggunakan Canva sebagai pilihan untuk memenuhi kelengkapan dan kebutuhan konten suatu blog. Canva sangat mudah digunakan, dan yang pastinya gratis serta memiliki banyak keunggulan seperti bisa menambahkan foto, menentukan layout sendiri, ikon-ikon gratis, dan masih banyak lagi. Buat temen-temen yang belum tau situs ini, yuk langsung aja cek disini.

PowToon


Free Infographic Maker Sites

Situs pembuat vidoe animasi ini cukup terkenal dan digemari oleh kalangan blogger karena melalui situs ini kita merasa terbantu untuk menciptakan video animasi maupun infografis yang berkualitas, dan yang pasti gratis. Sebenarnya situs ini berbayar tetapi juga ada versi gratisnya, hanya saja pilihannya tidak sebanyak Canva untuk membuat infografis. Temen-temen mau coba? Langsung saja kunjungi situsnya disini.

Piktochart

Free Infographic Maker Sites

Situs berbayar yang juga menyediakan layanan gratis ini menjadi salah satu situs pembuat inforgrafis favorit saya, karena selain tersedia template yang oke banget juga bisa membuat versi non template, bebas sesuka kita ingin bagaimana tampilan infografisnya. Untuk ketersediaan templatenya memang tidak banyak, kaau mau lebih bervariasi kita harus upgrare ke versi berbayarnya, tapi menurut saya sih sudah cukup bagus untuk versi gratisnya. Penasaran? Temen-temen bisa langsung klik disini untuk mencobanya.

Easelly

Free Infographic Maker Sites

Kalau temen-temen cari situs pembuat infografis dengan jutaan template tapi gratis, nah Easelly ini jawabannya. Disini temen-temen bisa pilih berbagai macam template infografis dari yang pernah bertebaran di pinteres maupun blog-blog keren dari luar negeri. Dijamin gratis dan ada blank version juga kalau temen-temen  mau buat template sendiri lho! Langsung aja tengok situsnya.

Infogram

Free Infographic Maker Sites

Layanan ini dibuat khusus untuk membuat infografis model statistik, tetapi kita tetap bisa mendesain infografis sesuai keinginan kita tanpa menggunakan template yang disediakan gratis. Selain itu, Infogram pun kini telah menyediakan layanan berupa data import source yang juga tersedia gratis. Temen-temen tertarik mencobanya? Kunjungi aja link berikut.

Selain dari beberapa yang sudah saya sebutkan tadi, masih ada banyak lagi situs-situs gratis yang menawarkan kemudahan membuat infografis dengan keunggulannya masing-masing. Temen-temen tertarik untuk mencoba beberapa dari kumpulan situs pembuat infografis secara gratis ini? Atau mungkin ingin mencoba semuanya? Boleh banget. Nah, dibawah ini juga ada sebagian lagi yang tidak tercantum diatas, dan yang pasti kumpulan situs pembuat infografis ini gratis!!!

 Free Infographic Maker



signature

2 comments:

  1. Terus, infografis di atas buatnya pakai apa, mba?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu aku pakai canva mbak, lebih mudah dan banyak pilihan

      Delete

< > Home
Not A Planning Blog © , All Rights Reserved.